Sabtu, 22 Desember 2012

spesial hari ibu

hari ini adalah hari ibu nak...
kau bertingkah sangat lucu hari ini, membuat kami semakin menyanyangimu, sekaligus menjadi kado terindah hari ini.
saat mainanmu terjatuh ke dalam kolong lemari, kau merengek tuk  mengambilkannya. namun bunda sengaja bersikap cuek. agar kamu mau mengambilnya sendiri.saat bunda menyuruhmu tuk mengambilnya, kau justru berkata " tanganku tak sampai, disitu ada rumah laba-laba" tentu dengan bahasa bayimu yang masih cedal dan tentu belum terlalu jelas.
mendengar hal itu bunda tertawa, karena kepolosanmu.
dan pada hari ini juga kau belajar berkata kotor, yang kau dengar dari kawanmu bermain.
heeemmm... memang kau belum mengerti apa itu kata2 kotor, karena dalam usia ini kau memasuki fase menirukan. apapun yang kau dengar dan lihat dengan mudahnya kau tirukan.
dan karena hal itu, bunda kan selalu berhati-hati dalam berucap dan bertindak. semua demi kemajuan dan kebaikan akhlakmu nanti.

ketika ayahmu pulang bekerja, kau amat riang sekali. kau berhambur dalam pelukannya dan langsung mengajaknya untuk bermain petak umpet.
kau berlari kesana kemari mencari ayahmu yang sedang bersembunyi, dan ketika ketemu, tawamu yang riang menghiasi seisi rumah.
bunda bahagia sekali bisa melihatmu dan ayahmu tertawa riang larut dalam canda tawamu.

semoga kebahagiaan selalu menyertaimu anakku....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar